Cawawako Padang, Desri Ayunda Hadiri Undangan Kegiatan Reses Anggota DPRD Sumbar

Ekspos Sumbar (PADANG) - Calon Wakil Walikota Padang nomor urut 1 di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 Juni 2018, Desri Ayunda men...


Ekspos Sumbar (PADANG) - Calon Wakil Walikota Padang nomor urut 1 di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 Juni 2018, Desri Ayunda menghadiri kegiatan reses Apris Yaman selaku anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat dari Fraksi Partai NasDem, Sabtu, (17/3) malam.

Hadir pada kesempatan itu, para petinggi Partai NasDem Sumatera Barat dan Kota Padang, seperti Sekretaris DPW Partai NasDem Marhadi Efendi, pengurus DPD NasDem Kota Padang Isrul Husen, ninik mamak, tokoh masyarakat, dan pemuda setempat.

"Pada kesempatan ini saya tidak menyampaikan visi atau misi pasangan Emzalmi-Desri Ayunda. Di sini saya tidak berkampanye, sebab aturan KPU sangat ketat," ujar Desri Ayunda.

Desri mengatakan, karena ketatnya aturan KPU menyebabkan dirinya pada kesempatan tersebut tidak leluasa menyampaikan program pasangan Emzalmi-Desri Ayunda kepada masyarakat yang hadir pada kegiatan reses yang dilaksanakan di Kelurahan Ampang Kecamatan Kuranji Kenagarian Pauh IX Kota Padang tersebut. 

"Kita tunggu tanggal mainnya. Aturan kampanye yang tidak jelas menyebabkan kami harus ekstra hati-hati. Salah-salah ngomong nanti dikatakan pula pelangggaran," ungkapnya. 

Sementara itu, Apris Yaman memperkenalkan pasangan Emzalmi-Desri Ayunda kepada masyarakat yang mengikuti kegiatan reses tersebut.

"Pak Desri ini adalah sahabat saya. Pak Des adalah tokoh masyarakat Kota Padang. Insya Allah dia maju menjadi calon Wakil Walikota berpasangan dengan Pak Emzalmi bertujuan untuk kemajuan kota ini untuk semua warga kota," terangnya. 

Sekretaris DPW Partai NasDem Provinsi Sumatera Barat, Marhadi Effendi mengungkapkan, pasangan calon Emzalmi-Desri Ayunda merupakan sosok yang cerdas dan profesional. 

"Partai NasDem memiliki pertimbangan yang matang dalam mengusung calon di Pilkada. Banyak pertimbangan yang disigi, antaranya adalah pengalaman, kemampuan, kecerdasan, dan profesionalitas. Atas dasar itulah NasDem mengusung pasangan Emzalmi-Desri Ayunda di Pilkada Padang," ungkapnya.

Ia mengatakan, sosok Emzalmi adalah seorang yang kaya pengalaman di birokrasi. Ia memulai karir dari bawah sebagai staf. Karena kemampuan dan kecerdasan yang dia miliki, akhirya dia dipercaya memegang jabatan penting di Pemko Padang, Bukittinggi dan Kabupaten Solok.

"Saya kenal Pak Em sudah sejak lama. Pak Em adalah sosok birokrat yang menjadi panutan. Ia kaya akan pengalaman sebagai birokrat. Terakhir ia menjabat Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Padang sebelum diberi amanah menjabat Wakil Walikota Padang," terangnya. 

Demikian juga Desri Ayunda, jelasnya, seorang profesional yang cerdas dan profesional. Banyak jabatan penting yang dipercayakan kepada Desri Ayunda selama bertugas di BUMN, yaitu PT Semen Padang.

"Dari rekam jejak mereka sudah jelas. Makanya, keduanya layak dan sangat pas memimpin Kota Padang untuk lima tahun kedepan. Mereka kaya pengalaman, memiliki kemampuan, profesional di bidangnya masing-masing dan memiliki kecerdasan yang tak diragukan lagi," tegasnya.

Disisi lain, Isrul Husein menegaskan, untuk memenangkan pertarungan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Padang 27 Juni 2018, tidak cukup hanya dengan doa, tetapi harus berjuang sekuat tenaga dengan menggerakan potensi yang ada.

"Untuk meraih kemenangan itu, tak cukup dengan doa semata, tapi harus berjuang. Doa itu penting kita panjatkan kepada Allah SWT, namun Allah SWT tak akan mengabulkannya jika kita tidak berikhtiar terlebih dahulu. Makanya, antara doa dan usaha itu adalah satu kesatuan yang tak bisa dipisahkan," ujarnya. 

Dikatakannya, sejak awal Partai NasDem telah menyatakan mendukung dan mengusung pasangan Emzalmi-Desri Ayunda di Pilkada Kota Padang. Bahkan Surya Paloh selaku Ketua Umum Partai NasDem dan Malkan Amir selaku Ketua DPW Partai NasDem Sumbar memerintahkan semua kader untuk berjuang bersama Emzalmi-Desri Ayunda.

"Kita harus berjuang di tengah-tengah masyarakat. Kita tarik simpati mereka, kita ajak sanak saudara kita, sahabat, dan semuanya untuk datang ke TPS pada 27 Juni 2018. Partai NasDem bersatu, berjuang, dan menang bersama Emzalmi-Desri. Insya Allah perjuangan ini diridhoi Allah. Amin," harapnya. (Rel)
Nama

Agam,4,Batam,1,Bukittingi,3,Dhamasraya,1,dprd,15,DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota,5,DPRD Kota Payakumbuh,1,dprdpadang,1131,Emdes,118,Hukrim,26,Identitas,2,Kabupaten,25,Kabupaten Lima Puluh Kota,9,Kabupaten Solok,5,Kota,23,Kota Padang,1480,Lima Puluh Kota,103,Liputan Khusus Humas Pemko Payakumbuh,1,Liputankhusus,92,Mentawai,5,nasional,69,Olah Raga,59,Olah Raga.,19,olahraga,11,padang,152,Padang Panjang,2,Padang Pariaman,3,Pariaman,2,Pariwara,71,Pariwisata,34,Pasaman,2,Pasaman Barat,99,Payakumbuh,370,Pemko,146,pendidikan,24,Peristiwa,5,Pesisir Selatan,5,Politic,160,Politik,24,Polri,39,redaksi,2,Sawahlunto,1,Sijunjung,3,Solok Selatan,1,Sumbar,354,Tanah Datar,2,Teras ExposSumbar,3,
ltr
item
eXpos Sumbar: Cawawako Padang, Desri Ayunda Hadiri Undangan Kegiatan Reses Anggota DPRD Sumbar
Cawawako Padang, Desri Ayunda Hadiri Undangan Kegiatan Reses Anggota DPRD Sumbar
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh-Kuc_HA6NsaupoGTkFHtGTwcMr82CDsOrA3BzoSsI8gqxmJ5o2QWqytxTn92VSdIIKDtjOFRVhvd4HlyUfkubQh3KmuTow9SNa25eZBf21kFE4V4P5jf2kUppgZnLQ4IdQ0DkunL0who/s400/IMG-20180318-WA0063.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh-Kuc_HA6NsaupoGTkFHtGTwcMr82CDsOrA3BzoSsI8gqxmJ5o2QWqytxTn92VSdIIKDtjOFRVhvd4HlyUfkubQh3KmuTow9SNa25eZBf21kFE4V4P5jf2kUppgZnLQ4IdQ0DkunL0who/s72-c/IMG-20180318-WA0063.jpg
eXpos Sumbar
https://www.expossumbar.com/2018/03/cawawako-padang-drsri-ayunda-hadiri.html
https://www.expossumbar.com/
https://www.expossumbar.com/
https://www.expossumbar.com/2018/03/cawawako-padang-drsri-ayunda-hadiri.html
true
8969530017625525440
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content