Pjs Wako Tinjau Kesiapan KPU, Logistik Pilkada Padang Siap Didistribusikan

Ekspos Sumbar (Padang) - Penjabat sementara (Pjs) Walikota Padang, Alwis, memantau kesiapan pengadaan logistik pilkada di Kantor Sekre...


Ekspos Sumbar (Padang) - Penjabat sementara (Pjs) Walikota Padang, Alwis, memantau kesiapan pengadaan logistik pilkada di Kantor Sekretariat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Padang, Selasa (19/6/2018). Dipastikan pendistribusian kelengkapan TPS sudah bisa dilaksanakan dua hari sebelum pemilihan, 25 dan 26 Juni 2018 mendatang.

Alwis mengatakan, Pemko Padang mendukung kegiatan KPU dalam mempersiapkan segala kebutuhan pilkada nanti sekaligus memastikan kesiapan logistik tidak ada kendala. Sebab, kesiapan KPU pasti akan berpengaruh terhadap kelancaran pelaksanaan pilkada.

"Kita mendukung KPU dalam mempersiapkan logistik. Kita upayakan tidak ada kendala berarti karena berpengaruh terhadap lelancaran pelaksanaan pilkada nantinya," kata Alwis didampingi Kepala Kantor Kesbangpol Mursalim dan Kabag Humas Imral Fauzi.

Menurut Alwis, dari pertemuan dengan Komisiomer KPU dan Bawaslu pengadaan kebutuhan logistik pilkada sudah dilaksanakan sesuai kebutuhan. Kegiatan tersebut, mulai dari bongkar pasang bilik suara, pemilahan dan pelipatan surat suara sampai dengan penyerahan surat panggilan memilih (C6).

"Kebutuhan logistik pilkada sudahbsesuai kebutuhan. Prosesnya sampai dengan penyerahan C6 kepada pemilih," ujar Alwis.

Sementara itu, Ketua KPU Kota Padang Muhammad Sawati menjelaskan, kegiatan untuk mempersiapkan logistik pilkada dimulai dengan bongkar pasang kotak suara dan bilik suara. Sudah terlaksana tanggal 2 Mei s/d 5 Mei 2018. Dilanjutkan Sortir dan pelipatan surat suara dilaksanakan pada tanggal 26 sd 28 Mei 2018.

Kemudian pengesetan dan pemilahan serta memasukan ke dalam kotak surat suara kelengkapan/logistik pendukung TPS dilaksanakan dari tanggal 8 sd 13 Juni 2018.

"Saat ini (18 sd 19 Juni 2018) sedang dilaksanakan penyebaran C6 (surat panggilan memilih)," ujar Muhammad Sawati.

Ia menambahkan, pendistribusian logistik kelengkapan TPS dari KPU Kota Padang ke PPK dan dari PPK ke PPS dilaksanakan pada 25 Juni. Sedangkan pada 26 Juni dari PPS didistribusikan ke masing-masing TPS.

"Kita berharap tidak ada kendala yang berarti selama pendistribusian. Semuanya diharapkan berjalan lancar dan aman saja," tukas Ketua KPU Kota Padang itu yang didampingi anggota komisioner dan Sekretatis KPU Lucky Dharma YP.(Hms)

Nama

Agam,4,Batam,1,Bukittingi,3,Dhamasraya,1,dprd,15,DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota,5,DPRD Kota Payakumbuh,1,dprdpadang,1131,Emdes,118,Hukrim,26,Identitas,2,Kabupaten,25,Kabupaten Lima Puluh Kota,9,Kabupaten Solok,5,Kota,23,Kota Padang,1480,Lima Puluh Kota,103,Liputan Khusus Humas Pemko Payakumbuh,1,Liputankhusus,92,Mentawai,5,nasional,69,Olah Raga,59,Olah Raga.,19,olahraga,11,padang,152,Padang Panjang,2,Padang Pariaman,3,Pariaman,2,Pariwara,71,Pariwisata,34,Pasaman,2,Pasaman Barat,99,Payakumbuh,370,Pemko,146,pendidikan,24,Peristiwa,5,Pesisir Selatan,5,Politic,160,Politik,24,Polri,39,redaksi,2,Sawahlunto,1,Sijunjung,3,Solok Selatan,1,Sumbar,354,Tanah Datar,2,Teras ExposSumbar,3,
ltr
item
eXpos Sumbar: Pjs Wako Tinjau Kesiapan KPU, Logistik Pilkada Padang Siap Didistribusikan
Pjs Wako Tinjau Kesiapan KPU, Logistik Pilkada Padang Siap Didistribusikan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgdAp-1D_k6O33N6a_HL2dqufLJcnlWYHsDKXVP_LrtT3x57DbJT_mTyBtnR3_SLYFxVmJmUZKPTKLHM-p36x9IyzYLxIbY_nkuvInQkU90rKPQnLQ1XvaJ1XKcfLAuvFHAiuSRJhvaqh8/s400/pemko+19+juni.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgdAp-1D_k6O33N6a_HL2dqufLJcnlWYHsDKXVP_LrtT3x57DbJT_mTyBtnR3_SLYFxVmJmUZKPTKLHM-p36x9IyzYLxIbY_nkuvInQkU90rKPQnLQ1XvaJ1XKcfLAuvFHAiuSRJhvaqh8/s72-c/pemko+19+juni.jpg
eXpos Sumbar
https://www.expossumbar.com/2018/06/pjs-wako-tinjau-kesiapan-kpu-logistik.html
https://www.expossumbar.com/
https://www.expossumbar.com/
https://www.expossumbar.com/2018/06/pjs-wako-tinjau-kesiapan-kpu-logistik.html
true
8969530017625525440
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content