Kawanan Pembobol Data Nasabah Jaringan Internasional Ditangkap Tim Polresta Padang

Kapolresta Padang, AKBP Imran Amir, Sik. MH saat jumpa pers bersama tersangka dan barang bukti di Mapolresta Padang


Padang - Lima orang pelaku akses ilegal data (skimming) yang terjadi pada mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) yang ada di Kota Padang, berhasil ditangkap polisi. Para pelaku diketahui merupakan sindikat jaringan Internasional.

Hal ini disampaikan Kapolresta Padang AKBP Imran Amir, S.Ik. MH, saat menggelar konferensi persnya di Mako Polresta Padang, Jumat (23/10).

Para pelaku yang berinisial ML alias F (35), SW 27, RZL (35), SD 34, dan JAS (24) ditangkap oleh Polsek Lubuk Begalung dan Polresta Padang di dua lokasi yang berbeda, diantaranya di Marapalam Kecamatan Padang Timur dan Aru Kecamatan Lubuk Begalung pada Rabu tanggal 21 Oktober 2020.

"Para pelaku ini terjerat kasus dugaan pelanggaran Undang-undang (UU) Informasi Transaksi Elektronik (ITE) dalam hal ini akses ilegal pembobolan data nasabah," ucap AKBP Imran Amir.

Dijelaskan, para pelaku termasuk ke dalam sindikat jaringan internasional. Lantaran otak dari kejahatan tersebut merupakan seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Malaysia.

"Mereka berlima ini merupakan orang Indonesia, perannya hanya sebagai eksekutor. Penghubung antara pelaku dengan seseorang disana itu adalah SDA, 34 tahun," terangnya.

Lanjutnya, dari hasil kejahatan komplotan tersebut, dilaporkan bahwa sebanyak 81 data nasabah Bank BNI di Kota Padang telah berhasil dibobol oleh para pelaku.

Namun, sementara ini belum ada laporan masyarakat terkait pembobolan data ATM nya sehingga akan berkoordinasi dengan pihak Bank dan Mabes Polri.

"Kami masih berkoordinasi dengan pihak bank terkait pembobolan data itu dan juga dengan Mabes Polri," tuturnya.

Untuk barang bukti yang diamankan terdiri dari enam kamera yang dilengkapi kartu memori (yang diletakkan di atas nomor pin yang dipasangkan kamera sebanyak dua buah), enam buah tempat keluar masuk kartu ATM (yang dipasang chip dua buah). Kemudian, satu unit laptop merek HP, satu unit wireless, satu unit modem portabel, dobletip, cat Pylox, sejumlah kartu ATM dan lem perekat.

Saat ini, para pelaku sudah diamankan di sel tahanan Polresta Padang untuk proses penyidikan lebih lanjut. (Humas-Polda)

Nama

Agam,4,Batam,1,Bukittingi,3,Dhamasraya,2,dprd,16,DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota,5,DPRD Kota Payakumbuh,1,dprdpadang,1131,Emdes,118,expospedia,14,Headline,75,Hukrim,26,Identitas,2,Kabupaten,25,Kabupaten Lima Puluh Kota,9,Kabupaten Solok,19,Kota,23,Kota Padang,1486,Lima Puluh Kota,103,Liputan Khusus Humas Pemko Payakumbuh,1,Liputankhusus,92,Lowongan Kerja,9,Mentawai,5,nasional,76,Olah Raga,59,Olah Raga.,19,olahraga,11,padang,153,Padang Panjang,2,Padang Pariaman,3,Pariaman,2,Pariwara,71,Pariwisata,34,Pasaman,2,Pasaman Barat,99,Payakumbuh,370,Pemko,146,pendidikan,24,Peristiwa,10,Pesisir Selatan,6,Politic,160,Politik,24,Polri,39,redaksi,2,Sawahlunto,1,Sijunjung,3,Solok Selatan,1,Sumbar,360,Tanah Datar,2,Teras ExposSumbar,3,Wisata,10,
ltr
item
eXpos Sumbar: Kawanan Pembobol Data Nasabah Jaringan Internasional Ditangkap Tim Polresta Padang
Kawanan Pembobol Data Nasabah Jaringan Internasional Ditangkap Tim Polresta Padang
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEht9Fy7CHvAtkjaqeTIlkL4bMNOT_0AZ08ECqAmgsajMzn-1LCwEvidhAfpyDiIBfVcQ8-HPpFFpkzv2KxOkzss41Ql7nzamZzEp7swA3lTEzZ6erueQREpOv0c6VtirCKNTkSJt9wbe80/s320/IMG-20201023-WA0068.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEht9Fy7CHvAtkjaqeTIlkL4bMNOT_0AZ08ECqAmgsajMzn-1LCwEvidhAfpyDiIBfVcQ8-HPpFFpkzv2KxOkzss41Ql7nzamZzEp7swA3lTEzZ6erueQREpOv0c6VtirCKNTkSJt9wbe80/s72-c/IMG-20201023-WA0068.jpg
eXpos Sumbar
https://www.expossumbar.com/2020/10/kawanan-pembobol-data-nasabah-jaringan.html
https://www.expossumbar.com/
https://www.expossumbar.com/
https://www.expossumbar.com/2020/10/kawanan-pembobol-data-nasabah-jaringan.html
true
8969530017625525440
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content