Laporan Korban ke PPA Padang (Sumbar) - Sungguh miris dan menyedihkan nasib yang menimpa DL saat ini. Bagaimana tidak, demi kesuksesan suam...
Laporan Korban ke PPA |
Padang (Sumbar) - Sungguh miris dan menyedihkan nasib yang menimpa DL saat ini. Bagaimana tidak, demi kesuksesan suami DL rela habis-habisan mengorbankan segala materi yang ia punya demi kesuksesan sang dambaan hati alias suaminya.
Namun apa yang dilakukan DL ternyata dibalas menyakitkan, bagaimana tidak setelah berhasil menjadi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Padang Pariaman sang suami ternyata beralih hati dan mencampakan DL dan menelantarkan anak-anak dari buah cinta mereka.
Betapa pilu dan menderitanya DL, pasalnya setelah duduk menjadi Anggota DPRD Kabupaten Padang Pariaman YSR S.Hut, beralih ke wanita lain yang juga tim suksesnya kala ia menjadi caleg pada pemilu 2019 lalu.
Setelah jatuh ke tangan "pelakor" sang suami tidak pernah kembali ke rumah dan tidak memberikan nafkah kepada anak, dan itu sudah berlangsung sejak Dua tahun lalu.
Bahkan pelakor yang bernama ND ini malah ingin menguasai Hak dari istri sah tersebut.
Bahkan sangkin ingin sekali menyingkirkan istri sah dari oknum Anggota DPRD Kabupaten Padang Pariaman ini, DL kerap diancam dan sempat pula sepeda motor miliknya dihancurkan menggunakan linggis pada Bulan April tahun 2020 lalu.
Karena perbuatannya itu pelaku dilaporkan ke pihak berwajib dan mendekam selama Empat bulan.
Imbas dari kejadian ini, oknum anggota ini menjatuhkan talak cerainya kepada istri sirinya pada tanggal 11 Juni 2020 diatas surat bermatrai dan itu diakui dan ditandatangani Wali Korong Husni Hidayat di Nagari Koto Hilalang Kabupaten Padang Pariaman .
Meskipun telah menjatuhkan talak cerainya, oknum dewan ini masih tinggal satu atap dengan wanita tersebut. Perbuatan mereka membuat resah warga sekitar dan pernah warga membuat surat laporan terkait perbuatan zina mereka ke DPRD Kabupaten Padang Pariaman, sayangnya hingga saat ini belum ada tindaklanjutnya terhadap kasus zina oknum dewan ini.
Bukti surat talak cerai ke istri sirih oknum anggota DPRD Kab. Padang Pariaman |
Melapor ke Dinas Perlindungan Perempuan dan Anak
Kesal akan perbuatan suaminya, DL yang telah Dua tahun diterlantarkan bersama anaknya melaporkan perbuatan tidak terpuji suaminya ke Dinas Perlindungan dan Anak Provinsi Sumatera Barat, pada Selasa (9/3/2021) kemarin.
"Saya sudah tidak tahan lagi dengan ulah suami saya. Telah banyak saya berkorban baik secara materi maupun bathin, bahkan sudah Dua tahun dia tega menelantarkan buah hati kami," ujarnya kepada media ini di kantor Dinas Perlindungan Perempuan dan Anak.
Ditambahkannya, bahwa suaminya berani menantang dan mengatakan bahwa dia tidak akan bisa di PAW-kan oleh siapapun, ujarnya.
"Kami meminta ketegasan dari Partai atas perbuatan zina yang mereka lakukan dan meminta pertanggungjawabkan perbuatannya yang telah menelantarkan saya dan anak-anak," ucapnya lirih.
DL mengatakan alasannya melaporkan perbuatan suaminya ini ke Dinas Perlindungan Perempuan dan Anak Provinsi Sumatera Barat, karena tidak adanya respon dari DPRD Kabupaten Padang Pariaman, padahal ia telah melaporkan perbuatan zina ini, tandasnya. (***)
COMMENTS