Pengalungan kokarde kepada perwakilan peserta Master Of Trainer (MOT) oleh Bagian Kesra Pemko Padang Padang - Pemerintah Kota Padang melalu...
Pengalungan kokarde kepada perwakilan peserta Master Of Trainer (MOT) oleh Bagian Kesra Pemko Padang |
Padang - Pemerintah Kota Padang melalui Bagian Kesejahteraan (Kesra) menggelar Master Of Trainer (MOT) Pesantren Ramadhan se-Kota Padang Tahun 1441 H/ 2020 M, Senin (8-3-2021) pagi.
Peserta kegiatan MOT ini perwakilan dan utusan dari Mesjid/Mushalla dari 11 Kecamatan di Kota Padang dan digelar dua hari (8 hingga 9 Maret 2021).
Kegiatan dibuka secara resmi oleh Plt Walikota Hendri Septa diwakili Kasubag Kesejahteraan Masyarakat (Kesmas) Kesra, Agustina, SH MM, dengan tema *Pesantren Ramadhan Membentuk Generasi Sehat, Taat, Kuat dan Beradat*.
Agustina, SH MM mengatakan, ada 80 mentor yang diberi pelatihan yang dilaksanakan selama 2 hari kedepan. Mentor akan diberi pelatihan pemahaman dan pengetahuan untuk pembimbingan anak-anak peserta pesantren di Mesjid/Mushalla penyelenggara Pesantren Ramadhan.
"Nanti dilanjutkan pada tingkat kecamatan. Dan untuk pelaksanaan Pesantern Ramadhan 1442 Hijriah nanti, itu dilaksanakan selam 17 hari dengan hari Jumat libur," ungkapnya
Diterangkan Agustina, pelaksanaan pesantren ramadhan akan dilaksanak di seluruh Masjid/Mushalla yang bisa memenuhi kouta peserta pesantren ramadhan yang sudah ditetapkan Kesra Pemko Padang.
"Untuk lebih seriusnya pelaksanaan pesantren ramadhan, Kesra tetap bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kota Padang," ujarnya.
Disebut Agustina, nilai dari sertifikat akan manjadi acuan nilai agama untuk sekolah. Maka bila ada anak anak siswa sekolah tidak mengikuti pesantren, maka nilai mereka akan dikurangi pada lapor sekolah.
"Untuk guru-guru sekolah yang berdomisili dilingkungan Masjid/Mushalla juga akan dilibatkan pada kegiatan pesantren ramadhan ini," pungkasnya. (Arman)
COMMENTS