Kata sambutan pada pembukaan Aksi Donor Darah oleh Ketua PMI Kota Padang, Zulhardi Z Latif Padang - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padan...
Kata sambutan pada pembukaan Aksi Donor Darah oleh Ketua PMI Kota Padang, Zulhardi Z Latif |
Padang - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padang bekerja sama SJS Plaza kembali menggelar kegiatan donor darah. Bertema "Aksi Sosial Donor Darah dibulan Ramadhan SJS Plaza ke 7 dibuka secara resmi Gubernur Sumbar, Sabtu 2 April 2022 malam.
Diaksi Sosial Donor Darah SJS Plaza, para pendonor berkesempatan mendapatkan hadiah utama sepeda motor metok dan beberapa hadiah hiburan lainnya.
Aksi Donor Darah, selain dihadiri Ketua PMI Kota Padang, juga hadir, Gubernur Sumbar, Walikota Padang, Ketua PMI Provinsi Sumatera Barat diwakili Kepala Markas PMI Sumbar serta Relawan PMI Kota Padang serta diramaikan pendonor darah.
Ketua PMI Kota Padang Zulhardi Z Latif mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan donor darah yang ke 7 kali diadakan di SJS Plaza. Ini berkat kerjasama PMI Kota Padang dengan SJS Plaza.
Disampaikan, pelaksanaa donor darah ini dilaksanakan dari 2 hingga 30 April yang digelar selama 29 hari. Kita juga mengucapkan terima kasih kepada sponsor yang telah mensuport acara ini dengan pemberian droprize diakhir kegiatan nantinya.
"Kita ketahui stok darah saat ini memang sangat kurang. Terlebih masa pandemi, sangat sulit mencari pendonor darah. Sementara kebutuhan darah sebanyak 150 per harinya, sedang realita di Unit Tranfusi Darah (UTD) PMI, itu minim," ungkapnya.
Namun, kata Zulhardi, kita di PMI Kota Padang akan berupaya semaksimal mungkin, agar stok darah di Kota Padang terpenuhi.
"Kabar gembira juga disampaikan bagi pendonor sebanyak 130 kali. Bila pendonor telah mendonorkan darahnya sampai diangka 130 maka akan dikasih umrah gratis dan itu difasilitasi bapak Walikota Padang," pungkas Zulhardi.
Kepala Markas PMI Sumbar, Hidayatul Irwan menyampaikan apresiasi kepada General Maneger (GM) SJS Plaza yang telah memfasilitasi kegiatan donor darah ini. Giat dari donor darah ini adalah untuk memenuhi stok darah pada bulan puasa.
"Kegiatan ini bisa memenuhi stok darah dibulan puasa, memang tidak sebanyak seperti hari biasa. Namun kegiatan donor darah di SJS Plaza ini setidaknya dapat memenuhi kebutuhan stok darah di PMI," ucapnya.
Hidayatul mengungkapkan, atas nama PMI Sumbar sangat mendukung ketua PMI Kota Padang yang telah menyampaikan kepada walikota. Agar para pendonor yang sudah mendonorkan darahnya sebanyak 130 kali dapat difasilitasi umrah oleh bapak walikota.
Kesempatan itu, Walikota Padang Hendri Septa menyampaikan, Aksi Donor Darah ini merupakan kegiatan mulia, yaitu menggalang kebutuhan stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan.
"Stok di PMI Kota Padang kita dapat informasi sangat kurang. Untuk itu kami selaku walikota mengajak, agar masyarakat yang memenuhi syarat melakukan donor darah, itu mau mendonorkan darahnya," ujar Hendri Septa.
Ayo bantu PMI, ini juga untuk saudara-saudara kita. Pemko Padang siap untuk memberangkatkan umrah bagi pendonor yang sudah melakukannya sebanyak 130 kali," ungkap walikota. (Arman)
COMMENTS