Giat kunjungan Anggota DPRD Kota Padang Jupri Mak Dang di Kelurahan Parak Laweh Nan XX Padang - Ingin mengetahui lebih dekat permasalahan-p...
Giat kunjungan Anggota DPRD Kota Padang Jupri Mak Dang di Kelurahan Parak Laweh Nan XX |
Padang - Ingin mengetahui lebih dekat permasalahan-permasalahan yang dimasyarakat daerah pemilihannya (Dapil) III, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Padang Jupri Mak Dang melakukan kunjungan lapangan, Minggu 12 Juni 2022.
Pada kunjungannya, Anggota DPRD Kota Padang Fraksi PAN, Jupri Mak Dang didampingi Wan One, mantan ketua LPM Parak Laweh Nan XX, Depi, Alek Muniang dan Wan Kumis.
Dikunjungan pertama, Jupri Mak Dang mendatangi sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Wisma Utama, yaitu Satuan PAUD Sejenis Pendidikan Anak Usia Dini Parak Laweh Nan XX. Dijamu langsung Kepala PUD, Etismidar Rusli beserta majelis guru.
Kepala PAUD, Etismidar kesempatan itu menyampaikan unek-uneknya kepada Anggota Dewan Jupri Mak Dang terkait prasana pendidikan yang sangat jauh dari kelayakan sebagai sekolah untuk pendidikan dasar untuk anak-anak usia dini.
"Dengan jumlah murid 19 orang, SPS sebagai sarana pendidikan dasar bagi anak-anak usia dini ini berdiri ditanah fasilitas umum (fasum) masih ada lahan kosong. SPS cukup diminati warga perumahan Wisma Utama ini," ucapnya.
Diungkap Etismidar, proses belanjar mengajar di SPS dimulai semenjak 2017, merupakan pindahan dari rumah warga. Namun saat ini hanya satu ruangan saja, dimana ruang belajar dan ruangan guru dalam satu ruangan.
"Kami memohon bantuan kepada anggota DPRD Kota Padang, bapak Jupri Mak Dang membantu sekolah ini. 2 lokal ruang belajar baru dan wc untuk murid yang akan buang air nantinya," pungkasnya.
Kemudian, Jupri Mak Dang berkunjung ke Parak Laweh memantau proses gotong royong Manunggal BBGRM. Saat itu Jupri Mak Dang juga membantu timbunan.
Kunjungan ke Griya Elok |
Di Griya Elok Pegambiran, Jupri Mak Dang menghadiri undangan goro dalam rangka pembangunan Mushalla Muhajirin. Kesempatan itu, wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Padang ini membantu 1 juta dan timbunan untuk pembangunan teras mushalla.
Berkunjung ke Emilindo, Jupri Mak Dang menyempatkan diri melihat bangunan Mushalla Nurul Jannah Kampung Jambak dan drainase tertutup sendimen yang berakibat terjadinya banjir di daerah Emilindo.
Seperti diketahui, Mushalla Nurul Jannah Kampung Jambak Emilindo Pegambiran sudah dibantu pendanaan dari dana Pokir Anggota DPRD Kota Padang, Jupri Mak Dang sebesar 50 juta.
Sementara untuk drainase, nantinya Jupri Mak Dang akan perjuangkan melalui dana pokir maupun ke Dinas PUPR Kota Padang, bila persoalan ini sangat riskan untuk dikerjakan.
Jupri Mak Dang melihat lokasi drainase yang tersumbat sendimen |
"Kita merasa bersyukur atas kedatangan anggota DPRD Kota Padang, bapak Jupri Mak Dang. Semoga beliau dapat membantu warga disini dalam mengatasi masalah banjir ini," ungkapnya.Kesempatan itu, RT03/RW 20, Taufik Salman mengungkapkan, lokasi belakang perumahan Emilindo merupakan daerah langganan banjir setiap hujan tiba. Banjir bahkan sampai lutut orang dewasa.
Sementara Ikhwan, Ketua Pengurus Mushalla Nurul Jannah Kp. Jambak, dengan wajah sumbringah mengucapkan terima kasih atas bantuan dana pokir Jupri Mak Dang yang sudah membantu terlaksananya pembangunan Mushalla.
"Kedepan kami masih berharap kepada bapak Jupri Mak Dang untuk pembangunan gerbang dan teras mushalla kita ini," pungkasnya.
Jupri Mak Dang bersama perguruan Inkkado KPJS |
Pada kesempatan itu juga, Jupri Mak Dang berkunjung ke Peguruaan Inkkado KPJS yang merupakan peraih medali emas pada Pekan Olahraga Kota (Porkot) Padang tahun 2021 kemaren. Yaitu 1 Emas, 3 Perak dan 4 Perunggu sebagai perwakilan kecamatan Lubuk Begalung.
Kepada Jupri Mak Dang, Pelatih Perguruan Inkado KPJS Yola juga mengutarakan kebutuhan matras sebagai sarana latihan bagi 45 murid.
Yola juga mengungkapkan, murid dari perguruan Inkado KPJS Emilindo Pegambiran Ampalu ini nantinya juga akan mengikuti Porkot 2021 kemaren, akan mengikuti kejurnas PB Forki tahun 2022.
Kunjungan pun berlanjut ke Gates Nan XX, bertemu warga dan ketua pemuda, Jupri Mak Dang meninjau lokasi yang akan digelontorkan dana Pokir anggota DPRD Kota Padang disana.
Terakhir dilanjut ke Pampangan, Anggota DPRD Kota Padang, Jupri Mak Dang menyempatkan diri bertemu Heru, ketua Karang Taruna kelurahan Pampangan Nan XX. Kemudian dilanjutkan melihat lokasi aliran bandar gadang yang tersumbat akibat sendimen sebagai penyebab banjir di kelurahan Pampangan. (Arman)
COMMENTS