Putra Daerah Kuranji, Bobby Firman Resmi Nakhodai Dinas Kominfo Padang

Bobby Firman saat dilantik sebagai Kadis Kominfo Kota Padang Padang - Sebagai bentuk penyegaran birokrasi, sekaligus peningkatan kinerja da...

Bobby Firman saat dilantik sebagai Kadis Kominfo Kota Padang


Padang - Sebagai bentuk penyegaran birokrasi, sekaligus peningkatan kinerja dan lembaga, Wali Kota Padang Hendri Septa kembali melakukan pelantikan pejabat di lingkup Pemerintah Kota Padang.

Kali ini orang nomor satu di Kota Padang itu  melantik dua orang pejabat eselon II atau Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama untuk menempati pimpinan dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang sebelumnya mengalami kekosongan pimpinan.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilakukan Wali Kota Padang Hendri Septa di Gedung Bagindo Aziz Chan, Kantor Balai Kota Padang Aie Pacah, Rabu 21 Desember 2022 pagi.

Kedua pejabat yang dilantik tersebut adalah Eri Sendjaya yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang, kini menyandang jabatan baru sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Padang.

Selanjutnya yaitu Boby Firman. Putra daerah Kuranji yang sebelumnya menjabat Kabag Umum Setda Kota Padang, kini meraih promosi menempati jabatan baru sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Padang.

Sementara posisi yang mereka tinggalkan untuk sementara waktu akan diisi oleh Pelaksana Tugas (Plt).

Dalam sambutan dan arahannya, Wali Kota Hendri Septa berharap, melalui pelantikan tersebut memberikan penyegaran dan sekaligus kekuatan baru bagi dua OPD terkait yang sebelumnya mengalami kekosongan pimpinan. 

"Kita tentu berharap, para pejabat yang dilantik kali ini benar-benar menjadi pimpinan yang amanah dan betul-betul menjadi suri tauladan dengan mementingkan peningkatan kinerja OPD yang dipimpinnya ke depan. Mudah-mudahan kita semua para ASN di setiap OPD dapat bekerjasama mulai hari ini dengan pimpinan baru masing-masing," harap Wali Kota.

Selain itu, Wako Hendri juga meminta kedua pejabat yang dilantik itu mampu menjawab tantangan dan pekerjaan rumah (PR) yang ada di OPD-nya masing-masing.

"Para pejabat yang dilantik terutama sekali harus memperhatikan soliditas, loyalitas dan totalitas bekerja di dalam OPD-nya masing-masing. Begitu juga harus bisa berinovasi serta merespon harapan dan keinginan masyarakat Kota Padang secara cepat, tepat dan baik."

"Terlebih lagi kita harus siap mendukung setiap kegiatan atau program pembangunan yang akan dilakukan Pemko Padang, khususnya mewujudkan visi-misi serta 11 program unggulan (progul) Pemko Padang,"  ujar Hendri Septa.

Lebih jauh Wali Kota milenial itu menjelaskan, pelantikan ini telah melalui proses yang panjang dan telah sesuai dengan ketentuan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

"Pelantikan ini didasarkan pada pertimbangan dari panitia seleksi (pansel) terkait Pengisian JPT Pratama di lingkungan Pemko Padang hingga terbitnya Surat Rekomendasi KASN No. B 4357/CP.00/12/2022  per tanggal 11 Desember 2022 perihal Rekomendasi Hasil Seleksi Terbuka JPT Pratama di Lingkungan Pemerintah Kota Padang," jelas Wali Kota mengakhiri sambutan dan arahannya.

Dalam pelantikan tersebut juga hadir Sekda Kota Padang Andree Algamar beserta para Asisten dan sejumlah pimpinan OPD di lingkup Pemko Padang. (Adv)

COMMENTS

Nama

Agam,4,Batam,1,Bukittingi,3,Dhamasraya,1,dprd,15,DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota,5,DPRD Kota Payakumbuh,1,dprdpadang,1131,Emdes,118,Hukrim,26,Identitas,2,Kabupaten,25,Kabupaten Lima Puluh Kota,9,Kabupaten Solok,5,Kota,23,Kota Padang,1480,Lima Puluh Kota,103,Liputan Khusus Humas Pemko Payakumbuh,1,Liputankhusus,92,Mentawai,5,nasional,69,Olah Raga,59,Olah Raga.,19,olahraga,11,padang,152,Padang Panjang,2,Padang Pariaman,3,Pariaman,2,Pariwara,71,Pariwisata,34,Pasaman,2,Pasaman Barat,99,Payakumbuh,370,Pemko,146,pendidikan,24,Peristiwa,5,Pesisir Selatan,5,Politic,160,Politik,24,Polri,39,redaksi,2,Sawahlunto,1,Sijunjung,3,Solok Selatan,1,Sumbar,354,Tanah Datar,2,Teras ExposSumbar,3,
ltr
item
eXpos Sumbar: Putra Daerah Kuranji, Bobby Firman Resmi Nakhodai Dinas Kominfo Padang
Putra Daerah Kuranji, Bobby Firman Resmi Nakhodai Dinas Kominfo Padang
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi1N9Hm7nt8xVfJmVXe1t8UfdZGMZCzYdajjvGhQVbbL-O4vLGo198I5EdefU30RNxOGFtqB3ezw-jvej-o_W3I347PwwBjsI6L6lwilbtym5LEa_IneMp2QPr_yD6wKO79k82inCB7Zuo2Ntkd6U-Rt_i04EK4p56b7i96HRnuyA5BMlMxmUVtNg5E/s320/FB_IMG_1671687963997.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi1N9Hm7nt8xVfJmVXe1t8UfdZGMZCzYdajjvGhQVbbL-O4vLGo198I5EdefU30RNxOGFtqB3ezw-jvej-o_W3I347PwwBjsI6L6lwilbtym5LEa_IneMp2QPr_yD6wKO79k82inCB7Zuo2Ntkd6U-Rt_i04EK4p56b7i96HRnuyA5BMlMxmUVtNg5E/s72-c/FB_IMG_1671687963997.jpg
eXpos Sumbar
https://www.expossumbar.com/2022/12/putra-daerah-kuranji-bobby-firman-resmi.html
https://www.expossumbar.com/
https://www.expossumbar.com/
https://www.expossumbar.com/2022/12/putra-daerah-kuranji-bobby-firman-resmi.html
true
8969530017625525440
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content