Jurnalisme di Era Digital Semakin Suram, Hilman Hidayat Soroti Ancaman Serius di Sarasehan Nasional Media Masa

eXpos Sumbar – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Barat, Hilman Hidayat, menyampaikan keprihatinannya yang mendalam terkait ancaman terhadap jurnalisme di Indonesia di tengah perkembangan teknologi digital. 

Dalam acara Sarasehan Nasional Media Massa yang bertema Merawat Marwah Jurnalisme di Era Digital yang Semakin Suram, Hilman menyoroti berbagai tantangan besar yang dihadapi oleh media massa saat ini.

Menurut Hilman, peran utama jurnalisme sebagai penyebar informasi yang faktual dan objektif kini semakin terancam. "Jurnalisme seharusnya bertugas untuk menyampaikan informasi yang berdasarkan fakta dan data yang terverifikasi. 

Namun, kini media sosial justru dipenuhi dengan hoaks dan informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan," kata Hilman. Ia menambahkan bahwa dunia jurnalistik yang semestinya menjadi pilar kebenaran kini ikut terancam oleh adanya informasi yang tidak jelas sumbernya.

Hilman juga mengungkapkan kekhawatirannya terhadap serangan digital yang semakin masif. Menurutnya, hampir 12.000 berita telah diretas dan diserang oleh pihak-pihak yang tidak suka dengan berita objektif. 

"Serangan-serangan ini datang dari berbagai pihak, mulai dari pejabat pemerintahan hingga kelompok dengan kepentingan tertentu yang berusaha mempengaruhi media massa," ujarnya.

Selain itu, Hilman menyoroti peran pemerintah yang seharusnya melindungi kebebasan pers, namun justru turut terlibat dalam masalah ini. "Serangan digital yang dulunya hanya dianggap sebagai perbuatan hacker nakal, kini malah dibiarkan bahkan diakomodir oleh kementerian terkait, seperti Kementerian Komunikasi Digital (KOMDIGI)," jelasnya.

Selain ancaman dari pihak luar, Hilman juga menyoroti masalah pencurian data jurnalistik yang dilakukan oleh pihak dalam negeri. "Yang lebih mengejutkan, praktik pencurian data jurnalistik ini bahkan terjadi di kampus-kampus yang seharusnya menjadi tempat yang menjunjung tinggi etika," tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Hilman mengajak semua pihak yang terlibat dalam dunia jurnalistik untuk segera merumuskan strategi perlindungan karya jurnalistik agar dunia pers Indonesia tetap dapat menjalankan fungsinya dengan baik. 

"Kami berharap Dewan Pers dan instansi terkait segera memberikan perlindungan yang memadai untuk karya jurnalistik. Ideologi pers di Indonesia sangat terancam," tegasnya.

Hilman berharap, melalui sarasehan ini, dunia jurnalisme dapat merumuskan solusi konkret untuk melindungi marwah jurnalisme di tengah era digital yang semakin penuh tantangan. "Kita perlu bersama-sama merumuskan langkah strategis untuk melindungi karya jurnalistik di masa depan," tutupnya.

(Rahmad Halilintar)

Nama

Agam,6,Batam,1,Bukittingi,4,Dhamasraya,4,dprd,16,DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota,5,DPRD Kota Payakumbuh,1,dprdpadang,1131,Emdes,118,expospedia,105,Headline,364,Hukrim,26,Identitas,2,Kabupaten,25,Kabupaten Lima Puluh Kota,10,Kabupaten Solok,101,Kota,24,Kota Padang,1515,Lima Puluh Kota,103,Liputan Khusus Humas Pemko Payakumbuh,1,Liputankhusus,92,Lowongan Kerja,11,Mentawai,6,nasional,76,Olah Raga,59,Olah Raga.,19,olahraga,11,padang,153,Padang Panjang,2,Padang Pariaman,8,Pariaman,2,Pariwara,71,Pariwisata,35,Pasaman,4,Pasaman Barat,100,Payakumbuh,371,Pemko,146,pendidikan,24,Peristiwa,38,Pesisir Selatan,6,Politic,160,Politik,24,Polri,39,redaksi,2,Sawahlunto,2,Sijunjung,3,Solok Selatan,1,Sumbar,387,Tanah Datar,2,Teras ExposSumbar,3,Wisata,21,
ltr
item
eXpos Sumbar: Jurnalisme di Era Digital Semakin Suram, Hilman Hidayat Soroti Ancaman Serius di Sarasehan Nasional Media Masa
Jurnalisme di Era Digital Semakin Suram, Hilman Hidayat Soroti Ancaman Serius di Sarasehan Nasional Media Masa
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhyv4badeVPgRIOmUf71StPrB-1ObC14A6ZzQ9mxZkydP59S08-A1cIkb2kE8AKZx5O1Kh93Iu6svVs7HeNQUJ4gXdQbMOUzevQ7K0gvFHQTwL-awlLBN3cY8effTCqxg4YO4lmMJExhsWF8gfQrtYm196mCnsiEYuq8hLPdCfJViuKdsylaLVNhFnH4g4/w616-h303/bf4e13d7-9afe-4244-8621-bcc8278f4f78.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhyv4badeVPgRIOmUf71StPrB-1ObC14A6ZzQ9mxZkydP59S08-A1cIkb2kE8AKZx5O1Kh93Iu6svVs7HeNQUJ4gXdQbMOUzevQ7K0gvFHQTwL-awlLBN3cY8effTCqxg4YO4lmMJExhsWF8gfQrtYm196mCnsiEYuq8hLPdCfJViuKdsylaLVNhFnH4g4/s72-w616-c-h303/bf4e13d7-9afe-4244-8621-bcc8278f4f78.jpg
eXpos Sumbar
https://www.expossumbar.com/2025/02/jurnalisme-di-era-digital-semakin-suram.html
https://www.expossumbar.com/
https://www.expossumbar.com/
https://www.expossumbar.com/2025/02/jurnalisme-di-era-digital-semakin-suram.html
true
8969530017625525440
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content